BANDUNG, SIBER – Setiap unit usaha niscaya selalu memiliki orientasi profit dalam praktik bisnis yang dijalankan. Namun akan jauh lebih baik jika setiap langkah usaha juga turut memperhatikan aspek people dan planet. Profit, people, dan planet adalah tiga serangkai triple bottom line yang tidak bisa dilepaskan satu sama lain. bank bjb menjadi salah satu perbankan yang amat konsisten memperhatikan triple bottom line ini agar manfaat usaha perusahaan dapat dirasakan secara holistik dan berkesinambungan.
Keuntungan bisnis alias profit sudah pasti menjadi prioritas perusahaan. Hal ini dibuktikan dengan konsistensi performa bank bjb dalam mencetak laba. Sementara keberpihakan pada aspek people dapat dilihat dari berbagai upaya pelayanan human to human kepada nasabah, maupun partisipasi aktif dalam komunitas secara luas lewat berbagi program pembiayaan serta program sosial. Seiring dengan itu, bank bjb konsisten menjaga kelestarian ekosistem planet dengan tidak melakukan atau membantu praktik usaha yang dapat menimbulkan kerusakan lingkungan, sambil turut serta melibatkan diri dalam kegiatan-kegiatan progresif yang memiliki semangat mendorong pertumbuhan berkesinambungan.
Peran ini ditunjang pula oleh program tanggung jawab sosial bank bjb yang didesain agar dapat memberikan manfaat holistik kepada komunitas, di mana bank bjb tak hanya memberikan sumbangsih material, namun juga dalam bentuk pendampingan-pendampingan serta edukasi agar tujuan bantuan untuk mentransformasi penerima manfaat dapat diimplementasikan secara menyeluruh.
Keterlibatan bank bjb ini terus berlangsung di masa pandemi. Peran bank bjb yang sangat proaktif dalam mensukseskan program percepatan pemulihan ekonomi nasional (PEN) juga dapat dibaca dalam kerangka implementasi triple bottom line di mana manfaat program ini menyentuh tiga dimensi sekaligus yakni manfaat bagi profit, people, dan planet.
Persistensi bank bjb dalam menerapkan konsep triple bottom line ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, tak terkecuali dari para profesional dan pakar yang memiliki kapabilitas dan reputasi mumpuni. Napas profit, people, dan planet ini menjadi poin penilaian utama yang membuat bank bjb diganjar penghargaan oleh Warta Ekonomi.
Bank bjb dipercaya mendapatkan penghargaan penghargaan Indonesia CSRxPKBL Award 2020 “Prosperity, Humanity, and Sustainability”. Penghargaan ini diserahkan secara virtual kepada perusahaan melalui seremoni awarding yang diselenggarakan pada Rabu (23/9/2020).
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan apresiasi ini merupakan buah dari ikhtiar tanpa lelah perusahaan untuk senantiasa berpegang teguh pada komitmen untuk selalu menghasilkan manfaat yang berkelanjutan dalam setiap langkah usaha bank bjb.
"Kami selalu memegang teguh prinsip kebermanfaatan dalam setiap gerak langkah yang dipijak. Kami meyakini, semakin besar dan luas manfaat yang diberikan, hal tersebut akan menghasilkan citra positif yang pada gilirannya akan menghadirkan kemaslahatan bagi bank bjb," kata Widi.
Indonesia CSRxPKBL Award 2020 adalah penghargaan setinggi-tingginya dari Warta Ekonomi bagi perusahaan swasta dan perusahaan BUMN yang telah berhasil melaksanakan program tanggung jawab sosial perusahaan dengan sangat baik. Indonesia CSRxPKBL Award 2020 mengambil tema Prosperity, Humanity, and Sustainability dengan harapan bahwa perusahaan swasta dan BUMN yang ada dapat terus meningkatkan pelaksanaan program tanggung jawab sosial perusahaan untuk mendorong adanya kegiatan bisnis berkelanjutan dengan berdasarkan asas kemakmuran, kemanusiaan, dan keberlanjutan bagi semua. *